white chrysant

white chrysant

Sunday, September 6, 2009

PUDDING SEGITIGA COKLAT STRAWBERI

Semalam ada acara tadarusan, aku bikin pudding yang ternyata laris manis. semua piring tak bersisa. ini nih resepnya :


Bahan :
lapisan coklat :
1 bks nutrijel coklat
1/2 gelas gula
3 gelas air

lapisan strawberi : 
1 bks agar-agar ( aku pake agar rasa strawberi)
1/2 gelas belimbing gula
10 buah strawberi segar, di blender dengan sedikit air ( total 1 gelas)
 2 gelas air
  
Vla :
1 bks susu dancow sachet
500 ml air
1/2 sdk teh garam
75 gram gula
2 sdk makan maizena(larutkan dgn sedikit air)


CARA :
- campur semua bahan lapisan coklat, rebus.
- tuang dalam cetakan agar2 susun bentuk segitiga
- tumpuk dengan cetakan atasnya dan beri pemberat
- dinginkan,
- setelah dingin, lepas cetakan atas, masak bahan lapisan srawberi
- tuang diatas lapisan coklat, dinginkan

vla:
campur semua bahan vla, jerang diatas api, sambil diaduk terus sampai mendidih, angkat, dinginkan.

*) untuk hiasan, bisa ditambahkan buah2 sesuai selera.
*) aku menggunakan gelas belimbing untuk beberapa takaran

No comments:

Post a Comment